Istilah, Persyaratan Dan System pemberian bonus

Business Value (BV)
Nilai yang dimiliki pada setiap produk Woo Tekh. Besarnya 1 BV = Rp. 1.000,-

Personal Sales (PS)
Besarnya BV yang dibeli oleh distributor dengan menngunakan ID Distributor itu sendiri. Personal Sales biasanya dihitung dalam bulanan.

Total Group Sales (TGS)
Total BV yang dihasilkan oleh sebuah jaringan distributor.

Pembelian dasar
Pembelian secara pribadi yang dilakukan untuk mencapai level 2 oleh distributor diperlukan pembelian sebesar 500 BV. Untuk mencapai level 3 diperlukan pembelian sebesar 1800 BV.

Bonus Sponsor
Bonus yang didapatkan oleh distributor level 2 atau diatasnya yang telah mensponsori orang baru menjadi distributor level 2 Woo Tekh, 

dengan kata lain orang baru tersebut harus melakukan pembelian minimal 500 BV, baik secara akumulasi ataupun sekaligus. 
Bonus sponsor dihitung berdasarkan 500 BV pertama. Besarnya persentase bonus yang diberikan tergantung dari level distributor, yang dapat dilihat pada tabel perhitungan bonus.          

 


A berhak mendapatkan
Bonus Sponsor
20% x Rp. 500.000,- x jumlah downline generasi 2



 





Bonus Langsung
Bonus langsung merupakan bonus yang didapatkan oleh seseorang distributor level 2 atau diatasnya apabila downlinenya pada generasi 2 melakukan pembelanjaan diatas 500 BV pertama. 

Dengan demikian bonus langsung dihitung berdasarkan total pembelanjaan seorang downline generasi 2. 
Persentase bonus langsung dihitung berdasarkan total pembelanjaan seorang downline generasi 2. 
Persentase bonus langsung yang diberikan berbeda untuk setiap level distributor 
(lihat table perhitungan bonus).          






Apabila B melakukan belanja sebesar 1.300 BV (diluar BV pertama), maka A berhak mendapatkan :
Bonus Langsung=5% x Rp. 1.300.000,-
(bonus langsung dihitung dari pembelanjaan per distributor)


 




Bonus Tidak Langsung  
Bonus yang didapatkan oleh distributor level 3 ke atas dan telah melakukan replacement (mensponsori distributor baru) pada salah satu kaki atau generasi pada jaringannya. 
Dengan demikian apabila seorang distributor level 3 keatas melakukan replacement maka distributor tersebut akan mendapatkan bonus sponsor dan bonus tidak langsung yang diberikan berbeda untuk setiap level distributor 
(lihat tabel perhitungan bonus). 
          

A berhak mendapatkan:
Bonus Sponsor=50% x Rp. 500.000,-
(didapat dari melakukan replacement mensponsori F kepada B)

Apabila F melakukan belanja sebesar 1.300 BV (diluar BV pertama), maka A berhak mendapatkan:

Bonus tidak Langsung=5% x Rp. 1.300.000,-

Apabila F melakukan belanja sebesar 1.300 BV (diluar BV pertama) maka B berhak mendapatkan:

Bonus Langsung=15% x Rp. 1.300.000,-
(bonus langsung dihitung dari pembelanjaan per distributor)


 

Bonus motivasi
Bonus yang didapatkan oleh distributor yang baru bergabung langsung menjadi distributor level 5 atau diatasnya, atau di dapatkan bagi distributor yang telah menjadi level 5 dan pada bulan berikutnya menjadi distributor level 6 atau diatasnya. 

Bonus motivasi akan diberikan sebesar 0.5% dari omzet penjualan nasional pada bulan tersebut dan akan dibagikan pada bulan kedua setelah persyaratan diatas dicapai. 
Bonus motivasi tersebut akan di bagikan secara merata kepada distributor yang mencapai persyaratan diatas.

Bonus satu level/peringkat
Bonus yang diberikan kepada distributor level 5 atau lebih apabila memiliki downline levelnya sama, dan setelah menyelesaikan penjualan team dan personal sale bulan tersebut. Bonus peringkat berupa bonus 1 level dengan perbandingan sama dari penjualan downline 1 level dari beberapa generasi dibawahnya.

Bonus khusus
Bonus khusus adalah bonus yang diberikan kepada para distibutor yang berhasil mencapai suatu prestasi tertentu, sekaligus sebagai tanda terima kasih perusahaan dan penghargaan dari perusahaan terhadap distributor yang berprestasi. Bonus khusus dibagi menjadi beberapa kategori berdasarkan prestasi, antara lain:

1. Penghargaan tour internasional 



Perusahaan akan mengikuti omzet penjualan jaringan setiap distributor yang telah mencapai level 7 atau di atasnya dan memilih yang berprestasi terbaik untuk mengikuti tour internasional.

 



2. Penghargaan mobil mewah 



Perusahaan akan mengikuti omzet penjualan jaringan setiap distributor yang telah mencapai level  1 Presdir dan memilih yang berprestasi untuk memberikan penghargaan mobil mewah.


 





3. Tunjangan Khusus
Tunjangan khusus diberikan kepada distributor 1 Presdir dengan personal salesnya pada bulan tersebut mencapai 800 BV atau lebih, dan di dalam group distributornya minimal terdapat 3 distributor level 8 dengan penjualan bulanan mencapai 150.000 BV atau lebih. Tunjangan khusus diberikan sebesar 2 % dari total omset penjualan di seluruh Indonesia pada bulan tersebut. 2 % Tunjangan khusus tersebut akan dibagi secara merata kepada distributor 1 Presdir yang memenuhi syarat di atas.





1 Presedir berhak mendapatkan:
Tunjangan Khusus=2% x TON/ jumlah
distributor  1 Presedir yang memenuhi syarat
(TON=Total Omzet Nasional)


 






4. Dividen Khusus
Dividen khusus diberikan kepada distributor 2 Presdir dengan personal salesnya pada bulan tersebut mencapai 800 BV atau lebih, dan di dalam group distributornya minimal terdapat 3 distributor 1 Presdir dengan penjualan bulanan mencapai 450.000 BV atau lebih. Dividen khusus diberikan sebesar 2 % dari total omset penjualan di seluruh Indonesia pada bulan tersebut. 2 % Tunjangan khusus tersebut akan dibagi secara merata kepada distributor 2 Presdir yang memenuhi syarat di atas.


2 Presedir berhak mendapatkan:
Dividen Khusus=2% x TON/ jumlah
distributor  2 Presedir yang memenuhi syarat
(TON=Total Omzet Nasional)


Sumber : PT. WOO TEKH INDONESIA